Mengenal Jenis Burung Hud Hud Yang Sangat Langka

Diposting pada
Rate this post

Mengenal Jenis Burung Hud Hud Yang Sangat Langka

Assalamualaikum wr wb, kembali lagi masih bersama situs resmi kami yang selalu konsisten memberikan informasi terbaru seputar burung kicau, namun pada pembahasan kali ini kami akan membahas burung endemik yang tergolong sangat langka dan jarang dijumpai. Burung apakah itu ?. Burung hud hud, kawan-kawan !.

Mungkin kalian sudah tidak asing mendengar nama burung yang satu ini, walaupun masih banyak temen-temen penghobi burung kicau, yang sama sekali belum pernah melihat langsung, apalagi untuk memeliharanya!. Burung Hud Hud ini sangatlah fenomenal dan melegenda serta patut untuk anda ketahui, baik sejarahnya serta keunikan yang tidak dimiliki oleh burung ocehan pada umumnya.

Sejarah burung hud hud yang perlu anda ketahui

Pada pelajaran yang membahas tentang burung ini, dibangku sekolah pun pasti dari temen-temen sudah pernah mendengar kisah dari siburung hud hud ini, sejarahnya burung ini berkaitan dengan kisah nabi sulaiman as tentunya. Sungguh luar biasa hewan ciptaan sang pencita ini, yang menjelaskan perihal tentang burung hud hud yang ada didalam alqur’an.

eurasian-hoopoe

Yang dimana ketika nabi sulaiman sedang marah besar, atas ketidak hadiran burung hud hud di barisan tentaranya, bahkan nabi pernah mengancam burung ini akan membubuhnya jika dia datang nanti tidak membawa kabar baik atau alasan atas ketidak hadirannya. Dan akhirnya burung ini datang dan membawa kabar baik, atas ratu balqis dan rakyatnya yang menyembah matahari. Dan akhirnya memaafkannya dan memberikan tugas untuk mengantar surat kepada ratu balqis. Jika penasaran silahkan temen-temen cek kembali surat Qur’an An Naml ayat ke 20 yang menceritakan tentang burung hud hud ini.

Keunikan yang dimiliki

Burung hud hud ini yang memiliki nama latin, noble hoopoe atau eurasian hoopoe, yang sangat unik jika dilihat fisik dan karakternya yang sedikit aneh, tidak seperti burung kicauan biasa lainnya. Terdapat beberapa jenis burung hud hud ini yang dimana penyebaran secara luas di seluruh benua eropa, asia dan afrika utara.

Namun para ahli menyatakan bahwa burung ini juga dapat dijumpai diwilayah indonesia, akan tetapi hanya tempat-tempat terbatas saja seperti di sumatra dan di pulau kalimantan saja, burung ini mendatangi negara indonesia ketika sedang migrasi perpindahan dari daerah asalnya yang sedang mengalami musim dingin.

gambar-burung-hud-hudMelihat jambulnya yang menjulang dengan corak blirik totol-totol berwarna hitam ini sebgai daya tarik tersendiri yang dimiliki oleh burung ini. Dari segi bulunya yang lembut dan halus berpadu warna coklat keputihan, serta garis-garis warna hitam corak yang ada disayapnya yang dilihat tampil semakin mempsona.

Namun sayangnya burung ini sudah jarang ditemukan keberadaannya dan akan terancam punah!. Keunikan khusus yang dimiliki oleh burung ini, dapat mengeluarkan aroma atau bau busuk yang tidak sedap dari tubuhnya, sebagai bentuk pertahanan di habitat alam liarnya. Aroma yang dikeluarkan bau busuk ini bersumber dari kelenjar yang ada dedekat kloaka si burung tersebut. Untuk ukuran panjang burung ini lumayan besar ya sekitar 30 cm, lebih besar sedikit dari burung jalak-jalakan.

Burung hud hud ini jika sedang berkicau mengeluarkan suaranya, dibarengi dengan mengangguk-anggukan kepala dengan suara hud hud huuud hud hud huuuud, dan terkadang sambil membuka jambul kepalanya juga ketika memberikan tanda waspada atau sedang terancam. Yang anehnya lagi untuk perekebangbiakan di alam liar burung ini tidak mau membuat sarangnya sendiri dan mengumpulkan jerami seperti pada burung kicau lainnya.

Melainkan hanya mencari lubang pada batang pohon, yang memiliki tempat di dahan sudut-sudut untuk menempatkan telur-telurnya. Serta burung ini memiliki bentuk paruh yang runcing tipis dan panjang yang memudahkan untuk memangsa makanannya di alam.

Baca Juga :

jenis-burung-hud-hud

Makanan yang disukai

Apa kira-kira makanan burung ini ?. Burung hud hud ini juga sangat menyukai serangga-serangga kecil, jangkrik, semut atau telur semut, katak kecil, kumbang dan juga biji-bijian terutama buah beri yang manis dan banyak mengandung vitamin yang baik.

Harga burung hud hud

Untuk harga burung ini sangatlah mahal, dikarenakan sangat langka dan sulit untuk dipelihara, walaupun ada tentunya anda harus menyiapkan anggaran yang luar biasa untuk meminang burung hud hud ini yang diperkirakan untuk yang masih anakan sekita 17 – 20 jutaan.

Berbeda dengan hud hud yang sudah dewasa, jinak dan rajin berkicau pasti harga yang ditawarkan jauh lebih tinggi sekitar 50 juta perekornya. Sungguh harga yang fantastis. Akan tetapi bagi para kolektor dan penghobi pastinya tidak bisa diukur dong dengan nominal yang telah ditentukan. Demikian informasi yang dapat kami sampaikan sekiranya dapat menambah wawasan dan pengetahuan temen-temen semuanya.