Morfologi Ikan Gurame
Morfologi dan Ciri-Ciri Ikan Gurame sangat unik dan jelas, sehingga bisa dikenali dengan mudah. Jenis-jenis gurame yang tersedia dapat dibedakan menggunakan warna tubuh dan bentuknya.
Misalnya, gurame angsa bentuknya paling besar sekitar 65 cm, gurame porselen berwarna merah muda, gurame kapas berwarna putih, yang paling cantik ada gurame paris dengan warna orange.
Morfologi Ikan Gurame
Berikut, adalah penjelasan selengkapnya mengenai Morfologi dari Ikan Gurame ini. Simak selengkapnya sampai selesai :
Bentuk Tubuh
Tubuh berbentuk pipih agak bulat, panjang mencapai 65 cm dan tinggi. Warnanya agak kecoklatan sampai kehitaman dan berbintik-bintik hitam. Bintik-bintik di sirip dada berwarna putih.
Gurame mempunyai garis lateral yang tidak terputus. Apabila dilihat dari sisi samping berbentuk jalur-jalur. Selain itu, terdapat garis-garis tegak sebanyak 8-10 buah yang berwarna hitam.
Kepala
Kepala gurame lonjong menyerupai kerucut. Ikan tersebut banyak disukai karena mempunyai dua jenggot yang panjang sampai ekor.
Sisik
Jenis sisiknya adalah stenoid (bulat) yang membentuk pola seperti jaring jala. Sisik tersebut tebal, jika disentuh licin dan kasar.
Sirip
Dijumpai jari-jari lemah pertama sirip perut, yaitu sebuah benang panjang yang berperan untuk alat peraba. Ada 5 jenis sirip yang dijumpai pada Morfologi Ikan Gurame ini, yaitu sirip punggung, sirip perut, sirip ekor, sirip dubur dan sirip dada.
Ukuran sirip punggung pendek, letaknya mendekati bagian belakang tubuh. Sirip dada lebih kecil, terletak di belakang tutup insang.
Di bawah sirip dada dijumpai sirip perut yang juga kecil. Sirip ekor di belakang tubuh berbentuk bulat. Sirip yang ukurannya panjang yaitu sirip dubur, dijumpai dari belakang sirip perut sampai bagian pangkal bawah sirip ekor.
Mulut
Mulutnya kecil, bibir sebelah bawah lebih menonjol daripada bibir atas. Bentuk rahang atas dan bawah tidak rata. Mulut juga dapat disembulkan sehingga tampak monyong. Mulutnya sedikit miring, tidak berada persis di bawah ujung moncongnya.
Gigi terdapat pada rahang bawah, bentuknya seperti kerucut kecil. Deretan gigi bagian dalam lebih kecil jika dibandingkan gigi sebelah luar.
Ekor
Bentuk ekor membulat, di pangkalnya dijumpai titik-titik hitam.
Alat Pernapasan
Alat pernapasan utama gurame adalah insang. Selain itu, terdapat alat pernapasan tambahan yang disebut labirin. Fungsinya yaitu membantu ikan mengambil oksigen dari udara secara langsung yang didukung dengan adanya struktur pembuluh kapiler.
Labirin adalah lipatan-lipatan epitelium pada organ pernapasan yang termasuk turunan lembar pertama insang.
Ikan Gurame Muda
Morfologi Ikan Gurame berikutnya terdapat ld warnanya yang lebih menarik. Ikan memiliki 8-10 garis tegak, bintik-bintik gelap yang mana bagian pinggirnya kuning atau keperakan, letaknya di atas sirip dubur. Pada dasar sirip dada terdapat bintik-bintik hitam.
Gurame Dewasa
Dagu memanjang, di sirip punggung dan sirip dubur memiliki duri yang ukurannya akan membesar.
Baca Juga :
- Manfaat Cokelat Yang Wajib Kamu Ketahui
- Morfologi Ikan Bandeng
- Morfologi Ikan Koi
- Morfologi Ikan Mujair
- Tips Mancing Di Musim Hujan
- Manfaat Buah Tin Untuk Kesehatan, Bisa Cegah Hipertensi
- Manfaat buah salak, cocok untuk diet dan menyehatkan jantung
- Umpan Ikan Seluang
- Reel Spinning Murah Berkualitas
- Tips Memilih Senar Pancing
Perbedaan Morfologi Gurame Jantan dan Betina
Antara yang jantan dan betina, tentu memiliki perbedaan. Hal ini perlu untuk kita ketahui karena umumnya ikan yang jantan dan betina hanya memiliki perbedaan yang sedikit, berbeda dengan hewan lainnya. Berikut, beberapa perbedaan dari Morfologi Ikan Gurame tersebut :
Ikan Gurame Jantan
- Bentuk tubuh ramping.
- Tubuhnya lebih lincah dan gesit dalam bergerak.
- Dahi dan kepala lebih menonjol hampir mirip nonong.
- Perutnya lebih runcing.
- Sisik memiliki susunan normal.
- Sirip kehitaman dan terang.
- Alat reproduksinya runcing dan tampak jelas.
Ikan Gurame Betina
- Tubuh lebih bulat dan tebal.
- Pergerakan lambat.
- Tidak ada tonjolan pada dahi dan kepala.
- Perutnya berbentuk bulat.
- Susunan sisik terbuka.
- Warna sirip putih atau krem.
Penutup
Demikian, ulasan kali ini mengenai Morfologi Ikan Gurame beserta Ciri-Ciri lengkapnya dari Semoga ulasan di atas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kita mengenai kehidupan bawah air. Terima kasih.